Sabtu, Agustus 01, 2009

PERSAHABATAN ....

Ada sebuah lagu yang liriknya mengatakan bahwa persahabatan bagai kepompong, mengubah ulat menjadi kupu - kupu, tentunya lagu tersebut sudah tidak asing lagi di telinga kita dan tentunya kita tahu artinya bahwa persahabatan itu mengubah segala sesuatunya menjadi indah tapi tahukah kamu bahwa sebenarnya persahabatan itu tidak hanya membuat segalanya menjadi indah ..??. Memang benar kata lagu tersebut tetapi persahabatan itu jika diibaratkan seperti kepompong tidaklah cukup sebab persahabatan itu dalam realitanya tidaklah seindah lirik lagu tersebut. Banyak orang mengalami depresi dan kehancuran dari persahabatan. Seperti kisah seorang HANDZOMERZ yang benar - benar merasakan sakit yang amat mendalam karena persahabatan. Mungkin dari kisah Any ( nama samaran ) berikut ini dapat kita jadikan sebuah patokan dalam persahabatan kita.

Any adalah seorang siswi di salah satu SMA Negeri di kota Ende. Ia adalah anak perempuan satu - satunya dalam keluarganya sedangkan 2 orang saudaranya adalah laki - laki dan semuanya sudah bekerja di luar daerah. Ia menjadi sering merasa kesepian sebab kedua kakaknya yang sering menjadi tempat curhatannya sudah jauh dari dirinya. Meskipun ia sering berkomunikasi dengan kakaknya melalui telepon tetapi tetap ia merasakan berbeda disaat kakaknya berada disisinya. Oleh sebab itu ia memilih untuk menggantikan posisi kakaknya dengan seorang sahabat. Sahabatnya bernama Kinan ( nama samaran ) dan mereka sudah menjadi sahabat semenjak mereka duduk di bangku kelas 1 SMP. Suka dan duka sering dilalui mereka bersama dan orangtua mereka pun sudah saling mengenal bahkan menganggap mereka sebagai anaknya sendiri. Jika sudah mencapai 5 tahun pertemanan maka itu sudah sepantasnya dikatakan sebagai sahabat sebab mereka sudah saling terbuka satu sama lain dan saling percaya.

Sampai disuatu hari, Kinan mengajak Any kesebuah tempat yang berada di sekitar rumah Kinan. Seperti biasanya mereka saling curhat dan mengeluarkan unek - uneknya. Dan pada saat itu, Kinan meminta Any untuk mengatakan sesuatu yang dianggapnya rahasia terbesar dalam hidupnya. Secara logika tentunya tak ada seorangpun yang mau mengatakan suatu hal yang dianggapnya sebagai sebuah rahasia terbesar dalam hidupnya. Tetapi karena merasa bahwa Kinan adalah sahabatnya yang terdekat maka Any pun menyetujui pemintaan Kinan, dengan syarat Kinanpun harus mengatakan rahasia terbesarnya juga. Setelah melalui perundingan untuk siapa yang harus menceritakan rahasia terbesarnya maka akhirnya Kinanpun mengalah untuk menceritakan rahasia terbesarnya. Kinan mengatakan bahwa sebenarnya dia ini memiliki sebuah kelainan sebab ia tidak suka terhadap lawan jenis melainkan lebih menyukai sesama jenis atau dengan kata kasarnya Kinan adalah seorang lesbian. Any pun terkejut dan merasa aneh sebab selama ia bersahabat dengan Kinan, ia baru mengetahui bahwa kinan adalah seorang lesbian dan itu keluar dari mulutnya sendiri. Tetapi sebagai seorang sahabat, Any akhirnya memutuskan untuk tidak menjauhi Kinan sebab mereka pernah berkomitmen bahwa dalam menjalani persahabatan mereka maka mereka tidak akan meninggalkan sahabatnya karena alasan apapun dan sebab apapun. Any terus memberi semangat kepada Kinan dan menurut Kinan, ia tidak akan melakukan hal seperti itu kepada sahabatnya sendiri. Dengan semangat yang diberikan oleh Any maka Kinan kembali bangkit dan berjanji akan terus bersemangat menjalani harinya. Akhirnya tibalah giliran Any untuk menceritakan rahasia terbesar dlam hidupnya. Any pun menceritakan bahwa sebenarnya ia sudah menyukai Aryo ( nama samaran ) teman sekelasnya sejak ia masih duduk di kelas 2 SMP tetapi berhubung Reny ( nama samaran ) yang adalah sahabatnya juga menyukai Aryo maka ia pun terpaksa memendam perasaannya sebab ia lebih senang melihat temannya bahagia dibanding dirinya. Mendengar perkataan Any maka Kinan pun hanya tersenyum.

Beberapa hari kemudian, Any pergi ke sekolah seperti biasanya. Sesampai di sekolah ia merasa bahwa ada sesuatu yang aneh yang terjadi. Ia merasa heran sebab para siswa yang ada di sekolahnya memperhatikan dirinya sambil berbisik - bisik. Ia menjadi tambah penasaran dan setibanya di kelas maka teungkaplah semua misteri itu dimana di majalah dinding kelas dan sekolahnya terdapat sebuah berita yang sangat mengejutkan bagi dirinya. Pada majalah dinding itu tercantum sebuah judul berita yang bunyinya " KISAH CINTA ANY SI KUTU BUKU ". Matanya tak berhenti menatap berita tersebut dan yang lebih membuatnya kaget adalah semua berita itu sesuai dengan apa yang diceritakan olehnya kepada Kinan. Ia berlari sambil menangis menuju kelasnya. Sesampainya di kelas ia melihat teman - temannya menertawainya dan mengatakan," dasar bodoh ". Di kelas juga ia melihat Kinan yang sedang mengerjakan PR yang belum sempat ia kerjakan di rumah. Any pun menarik tangan Kinan dan bertanya, " mengapa kau lakukan ini padaku ?? . Aku bisa saja mengatakan rahasia terbesar yang engkau ceritakan padaku tetapi aku tidak akan lakukan itu ". Dengan tersenyum dan penuh ketenangan Kinan pun menjawab, " yang ku ceritakan semua padamu adalah bohong. Aku ini masih normal dan tidak seperti yang ku katakan waktu itu. Aku cuma ingin tahu tentang dirimu sebab itu adalah tuntutan redaksi mading padaku. jika aku mengatakan yang sebenarnya maka aku tak akan mendapatkan semua informasi tentang dirimu. Maka dengan penuh kekesalan dan emosi, Any pun berlari menuju belakang sekolah dan menangis.

Tak disangka ternyata Kinan mampu berbuat itu kepada sahabatnya hanya karena tuntutan profesi semata. Ia mampu menipu sahabatnya sendiri demi mendapatkan pujian. Any yang begitu percaya terhadap Kinan akhirnya ditertawai semua orang. Seperti kata pepatah yang mengatakan bahwa karena nila setitik, rusak susu sebelanga. Itulah yang akan didapatkan Kinan. Mungkin ia bisa mendapatkan pujian saat ini tetapi untuk kedepannya ia tidak akan lagi mendapatkan kepercayaan dari Any bahkan semua orang. Perlahan - lahan semua orang akan tahu siapa Kinan yang sebenarnya dan tentunya tidak akan ada yang mau mendapatkan sahabat yang seperti itu. Any mungkin terpuruk saat ini tetapi keterpurukannya akan membuatnya menjadi tegar sebab ia sudah mendapatkan sebuah pelajaran yang penting dalam hidupnya untuk memilih sahabat yang baik. Memang terkadang banyak orang yang sering salah memilih sahabat sebab mereka hanya melihat seseorang dari luarnya saja tanpa mengetahui apa yang tersembunyi dalam hatinya. Itulah yang sering dikatakan oleh pepatah Inggris kuno bahwa DON'T JUDGE A BOOK BY IT'S COVER. Kebersamaan yang dirasakan selama 5 tahun akan hilang begitu saja. Cerita suka dan duka anatara mereka berdua lenyap seketika karena ulah Kinan. Apalagi pada akhirnya Kinan menyampaikan semua itu tanpa rasa bersalah. Apakah itu yang dinamakan persahabatan ??. Apakah benar persahabatan itu indah bagai kepompong yang mengubah ulat menjadi kupu - kupu ??. Dan apakah benar persahabatan itu selamanya indah ??. Itu semua kembali kepada kita, bagaimana kita memaknai sebuah persahabatan ??. Apakah kita benar - benar siap kehilangan seorang sahabat dengan tindakan kita yang dapat menyakiti sahabat kita ??.

Sebuah persahabatan sebenarnya dapat diibaratkan dengan sebuah gelas kristal yang digenggam dimana jika kita tidak menjaga gelas tersebut maka gelas itu akan jatuh dan pecah. Dan seperti yang kita tahu bahwa harga sebuah gelas kristal itu sangat mahal tetapi itu hanyalah sebuah perumpamaan. Yang sebenarnya adalah harga sebuah persahabatan itu lebih mahal daripada gelas kristal tadi. Jika kita mengkhianati persahabatan kita maka kita tidak akan pernah mendapatkan lagi sahabat yang seperti sahabat kita. Kita bisa saja berbohong kepada orang lain tetapi TIDAK untuk sahabat kita. Kita bisa saja mengkhianati orang lain tapi
TIDAK untuk sahabat kita. Dan kita bisa saja membuat orang lain bersedih tetapi TIDAK untuk sahabat kita. Ketiga kalimat tadi harus diingat oleh kita baik - baik jika kita tidak ingin kehilangan sahabat kita. Dan kunci dalam sebuah persahabatan adalah JUJUR, SETIA KAWAN, dan RELA BERKORBAN demi sahabat kita. 3 hal itu adalah kunci utama yang harus kita pegang dan kita jaga dalam persahabatan kita dan apabila ada salah satunya dilanggar maka dengan sendirinya persahabatan itu akan menjadi seperti ulat yang mati serta menjadi busuk sehingga ia takkan menjadi indah seperti kupu - kupu lagi. Demi persahabatan lakukanlah yang terbaik bagimu dan bagi sahabatmu.

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Nice story 2 read.........
Emang banyak yg kayak gitu,..Apalagi dalam persahabatan lawan jenis....
Kebanyakan kayak pagar makan tanaman...
Tp mungkin itu cara yg baik buat pedekate...hehehhee

Waldy mengatakan...

kayakx lagi ngeluarin unek2x neh bro ...hahahahaha :D